Ini artinya seluruh sikap dan tingkah laku dalam bermasyarakat, berbangsa dan bernegara sudah seharusnya sesuai dengan nilai-nilai yang terkandung dalam pancasila.
Berikut adalah nilai-nilai pancasila sebagai dasar negara dan pandangan hidup berbangsa dan bernegara.
1. Ketuhanan Yang Maha Esa
Sila pertama pancasila mengandung pengakuan atas keberadaan Tuhan sebagai pencipta alam semesta beserta isinya.Karena itulah kita sebagai manusia yang beriman harus meyakini bahwa Tuhan itu ada. Selain itu, kita juga harus mencerminkan dalam bersikap yang sesuai dengan ketaatan kepada Tuhan Yang Maha Esa.
Caranya adalah dengan menjalankan perintah-Nya dan menjauhi larangan-Nya.
2. Kemanusiaan Yang Adil Dan Beradab
Sila kedua pancasila mengandung acuan secara keseluruhan dalam bersikap sebagai masyarakat Indonesia yang benar.Nilai pancasila ini mengharuskan kepada kita untuk mengakui kedudukan manusia yang sederajat dan semua sama.
Sebagai warga negara Indonesia kita juga memiliki hak serta kewajiban yang sama satu sama lain.
3. Persatuan Indonesia
Nilai pancasila ketiga ini merupakan wujud dari pemahaman kebangsaan Indonesia yang mengatasi paham perseorangan, golongan, dan suku bangsa.Melalui nilai pancasila ini kita diharapkan untuk mendahulukan persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia, sehingga tidak akan mudah terpecah belah.
4. Kerakyatan Yang Dipimpin Oleh Hikmat Kebijaksanaan Dalam Permusyawaratan / Perwakilan
Indonesia disebut sebagai negara yang berpegang teguh pada asas demokrasi. Karena itulah kita harus melandaskan asas musyawarah dan asas kekeluargaan dalam segala hal.Kedua asas tersebut berguna dalam mengambil suatu keputusan. Jadi, keputusan yang diambil merupakan keputusan terbaik bagi semua pihak.
5. Keadilan Sosial Bagi Seluruh Rakyat Indonesia
Pada sila kelima pancasila mengandung salah satu tujuan negara yang ingin diwujudkan dalam tata masyarakat Indonesia, yaitu adil dan makmur berdasarkan Pancasila.Nilai-nilai pancasila sebagai dasar negara dan pandangan hidup dalam kelima sila pancasila harus kita laksanakan.
Sila dari pancasila harus kita terapkan secara utuh dan tidak terpisah-pisah. Hal ini karena setiap sila pancasila memiliki makna yang saling berkaitan.
Sebagai warga negara kita juga harus menunjukkan sikap menghargai nilai-nilai Pancasila dalam berbagai aspek kehidupan.
Salah satu sikap menghargai nilai-nilai Pancasila adalah dengan mempertahankan Pancasila.
Mempertahankan Pancasila artinya kita harus melaksanakan dan mengamalkan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari.
Mempertahankan Pancasila berarti kita tidak mengubah, menghapus, dan mengganti dasar negara Pancasila dengan dasar negara lain.
7 Fungsi Dan Peranan Pancasila Bagi Bangsa Indonesia
Apakah kamu sudah mengetahui tentang apa saja fungsi dan peranan Pancasila bagi bangsa Indonesia?Banyak dari kita yang hanya mengetahui fungsi pancasila sebagai dasar negara. Hal tersebut karena fungsi dan peranan pancasila telah diatur dalam Tap MPR.
Dalam Tap MPR No. III/MPR/2000 tentang Sumber Hukum Nasional dan Tata Urutan Perundangan dijelaskan bahwa Pancasila berfungsi sebagai dasar negara.
Ini artinya Pancasila digunakan sebagai dasar untuk mengatur penyelenggaraan ketatanegaraan, yang meliputi bidang ideologi, politik, ekonomi, sosial budaya, dan pertahanan keamanan.
Namun, tahukah kamu bahwa Pancasila sebenarnya memiliki fungsi dan peran lain bagi bangsa Indonesia?
Berikut adalah tujuh fungsi dan peranan pancasila bagi bangsa Indonesia:
1. Pancasila sebagai jiwa bangsa Indonesia
Pancasila sebagai jiwa bangsa memikiki fungsi agar bangsa Indonesia hidup dengan jiwa Pancasila. Maksudnya Pancasila diharapkan menjadi jiwa bagi seluruh masyarakat Indonesia.
Jiwa menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) adalah sesuatu atau orang yang utama dan menjadi sumber tenaga dan semangat.
Ini artinya sebagai masyarakat Indonesia kita harus menjadikan Pancasila sebagai sumber semangat dalam kehidupan.
2. Pancasila sebagai kepribadian bangsa Indonesia
Pancasila sebagai pribadi bangsa Indonesia berfungsi sebagai suatu hal yang memberikan ciri khas dalam membedakan bangsa kita dengan bangsa yang lain.
3. Pancasila sebagai sumber hukum negara
Pancasila sebagai sumber hukum memiliki fungsi sebagai sumber hukum negara yang mengatur segala hukum yang berlaku di negara Indonesia.
Artinya semua hukum harus patuh dan bersumber dari Pancasila. Hukum yang berlaku tidak boleh bertentangan dengan norma-norma yang terkandung dalam Pancasila.
Setiap sila Pancasila merupakan nilai dasar, sedangkan hukum adalah penjabaran dari nilai-nilai dasar itu sendiri.
4. Pancasila sebagai perjanjian luhur
Pancasila sebagai perjanjian luhur telah berfungsi dan disepakati melalui sidang Panitia Persiapan Kemerdekaan Indonesia (PPKI) pada tanggal 18 Agustus 1945.
Meskipun disahkannya Pancasila hanya oleh sebuah Panitia Persiapan Kemerdekaan Indonesia, akan tetapi PPKI sebenarnya adalah suatu badan yang mewakili suara rakyat. Jadi, Pancasila merupakan hasil perjanjian bersama rakyat.
5. Pancasila sebagai cita-cita dan tujuan bangsa Indonesia
Pancasila sebagai cita-cita bangsa berfungsi untuk menciptakan masyarakat yang adil dan makmur.
6. Pancasila sebagai satu-satunya asas dalam kehidupan berbangsa dan bernegara
Pancasila sebagai satu-satunya asas adalah sebagai hasil ditetapkannya Pancasila oleh bangsa Indonesia sebagai dasar negara.
Selain itu juga merupakan perwujudan dalam melaksanakan Pancasila secara murni dan bertanggung jawab.
7. Pancasila sebagai moral pembangunan
Pancasila dijadikan kerangka, acuan, tolok ukur, parameter, arah, dan tujuan dari pembangunan yang dilakukan pada negara.
Sumber: Buku Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan / Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, tahun 2017.
Posting Komentar
Komentar yang Anda berikan dimoderasi. Jika sesuai dengan ketentuan, maka akan segera muncul.
Silahkan berkomentar dengan bahasa yang baik dan santun serta tidak melakukan spamming.